Wao Keren ! Desa Terbaik Di Dunia Ada Di Indonesia

Baru-baru ini, ada tiga desa yang dinobatkan sebagai desa terbaik di dunia. Ketiga desa tersebut adalah Desa Giethoorn di Belanda,  Desa Mawlynnong di India, dan Desa Penglipuran di Bali. Membanggakan banget, ya! Soalnya, salah satu desa terbaiknya berasal dari Indonesia. Pencapain tersebut pastinya nggak diraih dengan mudah. Karena, pengelola desa dan warga di Desa Penglipuran sudah berusaha keras menjaga kebersihan di sekitar desa tersebut.

NGGAK ADA SATU SAMPAH PUN YANG TERLIHAT

Jika kamu berkunjung ke Desa Penglipuran, kamu akan terbuai dengan keindahan dan kebersihan desa yang terletak di jalan Penglipuran, Desa Kubu, Bangli, Kecamatan Bangli ini. Karena, nggak ada satu pun sampah yang terlihat di sana. Ketua pengelola Desa Penglipuran, I Nengan Moneng yang bertanggung jawab terhadap fasilitas umum di Desa Penglipuran menjelaskan bahwa sejak dahulu kala, para orangtua selalu mengajarkan kepada anak-anaknya untuk menjaga kebersihan lingkungan. Hal itu sudah dilakukan secara turun-temurun hingga sekarang. Sementara, untuk kebersihan di tempat-tempat suci seperti pura, yang bertanggung jawab adalah kepala desa adat.
Selain nggak boleh buang sampah sembarangan, kamu juga nggak boleh merokok sembarangan di sana karena bisa merusak lingkungan. Kalau ingin merokok, harus merokok di tempat yang sudah disediakan. Motor dan mobil juga nggak diperkenankan masuk ke desa ini. Motor dan mobil akan ditaruh di garasi belakang rumah dengan jalur masuk yang berbeda.
Ketua PKK Desa Penglipuran, Ni Wayan Nomi menjelaskan bahwa setiap bulannya, ibu-ibu di Desa Penglipuran berkumpul untuk melakukan pemilahan sampah, antara sampah organik dan non-organik. Sampah organik akan diolah menjadi pupuk, sementara sampah non organik akan dijual dan ditabung ke bank sampah di desanya. Satu kilogram sampah dihargai Rp 200. Meski jumlahnya kecil, hal itu nggak jadi masalah untuk ibu-ibu . Hitung-hitung sekalian menabung.
desa-penglipuran-bali
www.icisiki-bali.com

DESA PENGANUT FALSAFAH TRI HITA KARANA

Tri Hita Karana adalah sebuah falsafah yang senantiasa menjaga keharmonisan dalam relasi antar sesama manusia, manusia dengan lingkungan, dan manusia dengan Tuhan. Meskipun para generasi penerus Desa Penglipuran menempuh pendidikan formal sampai ke tingkat universitas, namun mereka tetap diajarkan untuk selalu melestarikan tradisi yang diwariskan para leluhurnya.
Selain sangat menjunjung tinggi kerukunan antar warga, yang menonjol dari Desa Penglipuran adalah arsitekur bangunan tradisional di desa ini rata-rata memiliki arsitektur yang sama persis dari ujung desa ke ujung lainnya. Bangunan-bangunan di sana pun juga ditempatkan secara konsisten dari masa ke masa. Misalnya, bangunan suci harus selalu terletak di hulu, perumahan di tengah, sedangkan ladang usaha berada di pinggir atau hilir.
Tradisi yang dilakukan oleh warga-warga Desa Penglipuran memang sesuai banget dengan arti dari kata “Penglipuran”. Penglipuran berasal dari kata Pengeling Pura yang memiliki arti tempat suci untuk mengingat para leluhur. Tren masa kini nggak akan mampu menghilangkan budaya lokal yang hingga kini masih dianut oleh masyarakat setempat.
Desa penglipuran 3
www.wisatabaliutara.com

KAPAN WAKTU YANG TEPAT UNTUK MENGUNJUNGI DESA PENGLIPURAN?

Sebenarnya, kamu bisa mengunjungi desa ini kapan pun kamu mau, tapi sebaiknya berkunjung ke sana menjelang Hari Raya Galungan atau setelah Hari Raya Galungan aja. Karena, di hari tersebut, kamu akan melihat jejeran penjor (sarana umat Hindu berupa pohon bambu panjang beserta ujungnya yang dihiasi dan ditancapkan di depan pekarang rumah) yang menghiasi setiap rumah di desa ini. Bakal ada gadis-gadis Bali berpakaian adat Bali yang membawa banten (persembahan) menuju pura.
Saking bersih, segar, dan sejuknya Desa Penglipuran, kamu nggak akan merasa lelah jika berjalan kaki menikmati keindahan di sekitarnya, meskipun desa ini cukup luas, yaitu sekitar 112 hektar. Lumayan banget buat berolahraga di pagi hari. Kamu juga bisa menikmati pemandangan berupa 200 rumah bergaya tradisional di Desa Penglipuran yang berderet rapi sambil berjalan di atas jalanan yang terbuat dari batu alam dan ditumbuhi banyak bunga warna-warni!
galungan
http://www.blingurah.com/
Kalau kamu ingin melestarikan tempat wisata Indonesia, kamu wajib banget berkunjung ke Desa Penglipuran yang sudah terkenal di mata dunia. 
sumber : pegipegi.com

0 Response to "Wao Keren ! Desa Terbaik Di Dunia Ada Di Indonesia"

close
disini bro
close
disini bro